Wednesday, August 27, 2008

Siksa-siksa Melalaikan Sholat Lima Waktu

Bismillaahirrahmaanirrahiim


Barang siapa melalaikan/meringankan SHOLAT FARDHU, maka akan diazab oleh ALLAH dengan 15 macam azab, yaitu :
6 macam di dunia, 3 macam sewaktu hampir ajalnya, 3 macam di dalam kuburnya, dan 3 macam lagi sewaktu berjumpa dengan ALLAH RABBUL ALAMIN kelak di hari kemudian/akhirat.


1. DI DUNIA
- hilang keberkatan umurnya
- hilang keberkatan rizqinya
- dihilangkan Allah wajah Sholihin di mukanya
- tidak diakui sebagai muslim (Kafir)
- semua amalnya tidak mendapatkan pahala
- doanya tidak dikabulkan ALLAH (tidak diijabah)

2. KETIKA SAKARATUL MAUT
- matinya dalam keadaan kehinaan (dihinakan Allah dan menjijikkan)
- matinya dalam keadaan kelaparan yg dahsyat
- matinya dalam keadaan kehausan (diperumpamakan jika air laut yg ada di dunia ini diminumkan kepadanya maka tidak akan menghilangkan rasa hausnya itu)

3. KETIKA DI DALAM KUBURNYA
- disempitkan Allah kuburnya (hingga remuk tulang belulangnya)
- digelapkan Allah kuburnya
- diperintahkan Allah beberapa Malaikat untuk menyiksanya yg tiada henti-hentinya sampai hari Kiamat (seekor ular besar akan menyiksanya/Suja’ul aqro)

4. SIKSA DI KALA BERJUMPA DENGAN ALLAH
- datang Malaikat yg membawa rantai yg panjang memasukkan ke dalam mulutnya hingga keluar dari duburnya serta ditarik-tarik sambil berkata : “inilah balasan orang yang meninggalkan sholat”, lalu dilemparkan ke dalam neraka Saqor
- tidak akan diampuni oleh Allah dosa-dosanya
- Allah tidak akan memandang dengan belas kasihan

"PERINTAHKAN KELUARGAMU UNTUK MENDIRIKAN SHOLAT 5 WAKTU YANG DEMIKIAN ITULAH TANDA KASIH SAYANGMU PADA KELUARGAMU"

8 comments:

Unknown on August 27, 2008 12:55 AM said...

Semoga kita selalu dapat menjaga sholat kita, karena sholat mencegah perbuatan keji, betul kan? Salam kenal ... Visit my blog at http://satria11.blogspot.com

Anonymous said...

nah makanya sesibuk apapun jangan sampe ketinggalan tu sholat hehehe, gwe padahal belang2 juga eheuheu

faisol on August 27, 2008 2:45 PM said...

terima kasih sharing ilmunya...
saya membuat tulisan tentang "Mengapa Pahala Tidak Berbentuk Harta Saja, Ya?"
silakan berkunjung ke:

http://achmadfaisol.blogspot.com/2008/08/mengapa-pahala-tidak-berbentuk-harta.html

salam,
achmad faisol
http://achmadfaisol.blogspot.com/

Anonymous said...

terimakasih postingannya, menyadarkan kembali yang melupakan-Nya ( khususnya saya )

Ulie Azhar on August 27, 2008 7:22 PM said...

@ Azis
Da mampir, tuker link yuks? ;-)

@ Hendra
Mudah-mudahan gw gak bolong-bolong lagi hiks.. *blushing*

@Faisol
Makasih, aku da mampir juga..tuker link? :p

Ulie Azhar on August 27, 2008 7:26 PM said...

@ Artrofeed
Sama-sama..mudah-mudahan berguna..bwt saya juga :p

Anonymous said...

Terima kasih ya Allah, karena aku telah menemukan posting ini...
Jujur saya sering tidak melaksanakan sholat Subuh, dan sepertinya saya sudah kena azab dunia :(

Ulie Azhar on August 29, 2008 1:50 AM said...

@ Dony Alfan

Jangan sedih dunks Don, semua pasti pernah ngalamin masa-masa kegelapan. Gw juga huhuhu...

Tuh kan, gw jadi ikut-ikutan sedih hiks..

But life must go on, we shud be better for tomorrow, rite? Hidup itu indah lho ;-)

 

..::|| Ulie Punya Diary ||::.. Copyright © 2009 Girlymagz is Designed by Bie Girl Vector by Ipietoon