Saturday, August 30, 2008

Ini cerita tentang Mamanya Fathir

notes: Semua foto diambil oleh Ulie alias Maminya Fathir
di salah satu sudut Pizza Hut Senayan City

Karena mas Panda nanyain di comment tentang Mama Fathir, jadinya pengen menyisipkan cerita tentang Mama Fathir yg hari ini (29 Agustus) berulang tahun yg ke 30. Namanya Fitrisia Agustina, biasa dipanggil Pipit. Status ibu beranak satu, Muhammad Al Fathir Rumawie, yg sekarang berusia 1 tahun 6 bulan. Oya, sekedar informasi tambahan, aku anak pertama dari 4 orang bersaudara, dua laki (nomer 3 dan 4) dan dua perempuan. Tapi so far yg berminat ngeblog hanya aku hehe.. Orang tua kami sampai saat ini masih berdomisili di Palembang, Papa asli Palembang dan mama Jawa, yg 'adonannya' mixed dengan darah keturunan. Tapi untuk masalah sifat kayanya darah Palembang yg menang hehe..

Nah, Pipit ini adikku nomer dua yg umurnya hanya berselisih 1 tahun 1 bulan denganku (makanya dulu aku sering meledek Mama dengan kata-kata "Genit! Masa sih aku baru umur 1 taon dah punya adek lageee...?" :p). Papaku pendiam dengan watak yg cukup keras, sedangkan Mama ramenya kayak petasan. Paduan yg cocok kali ya? :D

Sifat mama yg ini menurun banget ke Pipit hehe.. Dari kecil, mulutnya bawel luar biasa! Sisi baiknya sih ia bisa selalu membuat suasana meriah. Sifatku sih cenderung lebih kayak Papa. Saking cerewetnya dia, aku sampe jadi pendiam supaya nggak tiap hari harus beradu mulut dan berantem fisik dengannya hihi.. Sempet sih kehidupan jadi pendiam ini 'bertahan' sekitar 15 tahun, sampai akhirnya sifat asliku (baca: cerewet bin bawel) keluar juga saat aku berusia 25-26 tahun :D

Leganyaaaaa setelah menjadi diri sendiri sampe sekarang hahaha...

Trus trus, tiga tahun lalu (2005) dirinya minta izin menikah duluan. Dasarnya aku emang blom mikirin soal merit (secara lage 'zomblo' gitu lhox :p), jadi saat orang tuaku sempet meminta supaya ia mo menunggu gilirannya setelah aku merit, aku malah bilang ke ortu supaya ia dibolehin menikah duluan. Nggak hanya sekali-dua aku mengatakan bahwa aku tidak keberatan dilangkahi. Singkat cerita, jadi deh acaranya digelar 14-16 April 2006 di Palembang. Ada kejadian yg menurutku lucu waktu akad nikah. Apa emang tradisi ya kalo setelah akad nikah harus ada acara tangis-tangisannya? Ato karena aku yg blom merit, jadinya gak ngerti? Katanya sih karena kelegaan yg ruarr biasa setelah acara berlangsung dengan lancar (walopun adik iparku sempet mengulang akadnya saking ia grogi hehe), dan juga keharuan karena si anak akan memasuki kehidupan yg baru. Yaa sumthing like that lah ya kayaknya.. Tapi sebagai kakak yg 'dilangkah', aku dapet pelangkah dunks, berupa sepasang anting cantik terbuat dari emas putih hehe.. Tau aja selera gw hehe..

'Adegan' penyerahan pelangkah :p

Setelah penyerahan pelangkah, dilanjutkan dengan akad nikah
Ceritanya gini, pada saat semua orang yg hadir menitikkan air mata (oalah, rupanya termasuk kedua adik laki-lakiku!) ketika adikku dan suaminya berkeliling ruangan (oya, acaranya di rumah) untuk memohon restu dari yg hadir, saat adikku menyalamiku sambil menangis aku malah senyam-senyum sambil bilang "Aku nggak mo nangis-nangisan ya..aku gak mo nangis-nangisan. Orang lagi bahagia kok malah nangis.." sambil pura-pura mencium adikku (sorry) di bibir hehe.. Konyolnya, adegan mendadak ini malah nggak sengaja diabadikan sama fotografernya! Hayah! Sempet tengsin juga eike *blushing*

Ini niih..foto adegan 'ciuman' antara aku dan Pipit! :))
Kocak sih, tapi aku seneng hehe.. Karena sebenernya aku selalu pingin 'tidak menjadi ordinary people'. Entahlah, aku seneng aja kalo bisa jadi 'beda' dari orang lain hehe.. Oya, maaf, aku nggak bisa memasukkan foto yg menampilkan 'adegan menangis' dari kedua adik laki-lakiku karena hampir bisa dipastikan mereka akan menjitak kepalaku sampe benjol kalo mereka tau foto itu aku pasang di sini hahaha..

Foto keluarga saat acara resepsi, keliatan banget kalo aku paling 'kecil' di rumah hiks.. Berdiri di sebelah adik bungsuku malah memperuncing perbedaan tinggi badan huhu..
Fotografer, salah pengaturan posisi neeh...!

Sebelum adikku melahirkan Fathir, semua keluarga sibuk menggodaku. Mereka menyarankan supaya aku dipanggil 'bude', 'uwak', dan nama panggilan lainnya yg langsung aku tolak mentah-mentah. Plis dey, gw blom merit gitu lhooo... Aku punya panggilan buat diriku sendiri kalo nanti keponakanku lahir, 'Mami'. Sebelumnya sih semua keluargaku pada ketawa cekakakan saat aku lontarkan ide ini, tapi nyatanya malah mereka sendiri yg akhirnya 'meresmikan' panggilan itu untukku hehe..

Yah, ceritanya segini dulu deh ya..soale kayanya udah kepanjangan hehe.. Yg jelas sih, aku bahagia dengan kehidupanku sekarang. Walopun kembali menyandang status 'available', tapi seenggaknya aku punya keluarga dan 'anak' yg bisa aku perhatikan secara total, sampe bela-belain resign dari First Media dan lebih memilih bekerja freelance sebagai consultant di Oriflame saking aku nggak mau ketinggalan mengikuti tumbuh-kembangnya Fathir :p

Sekarang sih aku bisa memonopoli Fathir di siang hari karena mamanya kan masih kerja di First Media kecuali di saat-saat tertentu dimana aku harus nongol di Oriflame untuk mengurus pendaftaran downline baru, order untuk downline luar kota, atau membuat janji ketemu dengan downline yg ingin mengembangkan jaringan atau malah prospek baru. Selebihnya? Waktuku habis untuk bermain dengan Fathir dan browsing di dunia maya tapi tetep dapet duit bonus dari Oriflame hehe...

Mimpiku ya gini, suatu saat bisa menjadi WAHM alias Work At Home Mom (pinjem istilahnya mbak Nad) yg tanpa harus keluar rumah dan ninggalin anak tapi masih bisa tetep dapet duiitt...hihi...Jadi mumpung blom terikat dengan pernikahan, mungkin sebaiknya aku kejar target secepatnya yah? :D Amiieenn....
Continue Reading...

Puisi Jadul-ku :p

Kadang ingin ku berlari
Menepis semua yg ada di diri
Kadang ingin ku melupakan
Semua asa dan harapan

Tapi kenapa ku terhenti
Di sini
Terjebak esok dan kemarin
Di batas waktu yg seakan-akan berhenti

Kadang ingin ku lepaskan semua
Cinta, cita, dan asa
Karena aku sudah lelah
Menjadi boneka..


*Ketemu sebagai hasil pembongkaran berkas tulisanku yg lama hehe.. Rupanya dulu ini ditulis tanggal 19 November 1997, saat merasakan letih yg teramat sangat 'terjebak' dalam sebuah rutinitas bernama 'relationship' hehe..
Continue Reading...

Friday, August 29, 2008

Marhaban Ya Ramadhan

Marhaban ya Ramadhan,
Bulan dimana nafas kita menjadi tasbih, tidur kita menjadi ibadah,
amal kita diterima dan do'a kita di ijabah,

Sebelum cahaya surga padam, Sebelum hidup berakhir,
Sebelum pintu tobat tertutup, Sebelum Ramadhan datang,
Saya ucapkan mohon maaf lahir dan bathin....

Taqqoballahu Minna Waminkum, Taqoballahu Ya Karim,
Marhaban Ya Ramadhan

Allaahumma baariklanaa fi Sya'ban wa ballighnaa Ramadhan
Ya Rabb, berkahi kami pada bulan Sya'ban dan pertemukanlah kami dengan bulan Ramadhan,
Aminn.

" Do'a Malaikat Zibril Menjelang Ramadhan "
"Ya Allah tolong abaikan puasa ummat Muhammad, apabila sebelum memasuki bulan Ramadhan dia tidak melakukan hal-hal yang berikut:

* Tidak memohon maaf terlebih dahulu kepada kedua orang tuanya (jika masih ada);
* Tidak berma'afan terlebih dahulu antara suami istri;
* Tidak berma'afan terlebih dahulu dengan orang-orang sekitarnya.
Maka Rasulullah pun mengatakan Amiin sebanyak 3 kali.

Dapat kita bayangkan, yang berdo'a adalah Malaikat dan yang meng-amiinkan adalah Rasullullah dan para sahabat, dan dilakukan pada hari Jum'at.

SELAMAT MENUNAIKAN IBADAH PUASA 1429H

Continue Reading...

Oleh-oleh...

Semangad Pageeee....

Ini ada tambahan oleh-oleh T3 kemarin dari bapak Ilin Senjaya. Intinya, kalo kita mo sukses di bisnis apapun (terutama Oriflame!) yg kita geluti, kita harus benar-benar melakukan 3 hal berikut:


1. PERCAYA:
Percaya! bahwa kesuksesan ada di tangan kita sendiri
Percaya! bahwa untuk sukses tidak ada rahasia, semuanya ada di dalam diri kita sendiri
Percaya! bahwa kita PASTI BISA
Percaya! bahwa kesuksesan akan datang dengan sendirinya saat waktunya telah tiba
Percaya! bahwa suatu saat aku akan menjadi Diamond Director dan dapet All New Honda CRV! (Amien hehe...)
Percaya! gak sih..bahwa baris ke-4 ini aku teriakin kenceng-kenceng waktu naek wahana Niagara-gara dan Halilintar hari Minggu kemaren ckakaka.. Secara aku kan phobia tinggi dan selama ini aku berusaha menjaga kakiku selalu berada di atas tanah! :))


2. JUJUR
Tanyakan pada diri sendiri tentang hal-hal berikut:
- Kalo cita-cita kita (ku) adalah Diamond Director, sudah cukupkah waktu dan tenaga yg kita (aku) keluarkan selama ini untuk mencapai peringkat tersebut??
- Sudahkah kita (aku) melakukan yg terbaik??

Kalo jawabannya BELOM, artinya kita (aku) belom SIAP untuk menjadi seorang Diamond Director yg berpenghasilan minimal 30 juta perbulan itu!


3. NO COMPLAIN! :D
- Just DO it, and DO your best!
- Jangan mengeluh kalo :
barang kosong
antrian panjang
dititipin setumpuk COF oleh downline saat tupo (alo Gi..hehe..)
barang telat dateng
downline cerewet bin bawel (kalo kata mbak Nad, DL itu a-m-a-n-a-h jadi kudu dijaga baek-baek!)
dan sejuta "Jangan mengeluh!" lainnya....

ps: Nomer 3 ini tips dari Chintya Venika lho..terbukti kan berhasil membawanya ke peringkat consultant Oriflame nomer 1 di Indonesia dan Asia!

Kalo aku sih punya 1 kata-kata sakti yg biasanya bisa mem-boost semangatku lagi:
"Kalo dia bisa, KENAPA GW NGGAK??" *antikekalahandotcom*

Setiap orang pasti punya potensinya masing-masing, si A dengan pinternya, si B dengan keaktifannya, si C dengan keluwesan bergaulnya, bla bla bla. Tapi di balik setiap kelebihan pasti ada kelemahan. Artinya kita emang harus bisa membawa diri, memoles kekuatan dan mengurangi kelemahan. Kalo setiap orang udah berusaha melakukan yg terbaik, insya Allah hasil yg juga baik pasti akan mengikuti suatu saat, amien..

Mungkin jeng Shar dan mbak Nad akan cengar-cengir dan sedikit terharu baca tulisanku kali ini.. "gak nyangka loe bisa ngemeng kaya giniii Lieeee..." hahaha...

Udah ah, kalo kebanyakan ntar jadi malu hati sendiri bacanya :p

GO DIAMOND!


*tulisan ini aku ambil di milis dBC Network sebagai kontribusi setelah mengikuti program Train The Trainer (T3) yg diadakan oleh BOSS Family di Puncak bulan Juni kemarin.
Continue Reading...

Happy Birthday to Mamanya Fathir!




Lihat Kartu Ucapan Lainnya
(KapanLagi.com)
Continue Reading...

Thursday, August 28, 2008

Life began at 30 :p


Continue Reading...

Wednesday, August 27, 2008

Status Yahoo Messenger-ku :D

Merasakan Apa Yg Dirasakan Saat Ini, Rasanya Terlalu Pahit Untuk Meninggalkan..Tapi Juga Terlalu Sedih Untuk Terus Bertahan..Walaupun Ada Keinginan Untuk Tetap Tinggal, Tapi Tak Tertahankan Menanggung Perihnya..

Kebahagiaan Adalah Energi, Kesedihan Menguras Energi, Pikiran Adalah Tempatnya Energi, Hati Adalah Sumber Energi, Aku Adalah Pemakai Energi. Ya Allah, Engkaulah Sang Maha Energi Positif Yg Membantuku Mengolah Energi Menjadi Aku Yg Berisikan Energi-Mu.

I Never Go Back On My Words, And Never Give Up, No Matter Bad It Gets. That's My Ninja Way! -Uzumaki Naruto
Continue Reading...

Siksa-siksa Melalaikan Sholat Lima Waktu

Bismillaahirrahmaanirrahiim


Barang siapa melalaikan/meringankan SHOLAT FARDHU, maka akan diazab oleh ALLAH dengan 15 macam azab, yaitu :
6 macam di dunia, 3 macam sewaktu hampir ajalnya, 3 macam di dalam kuburnya, dan 3 macam lagi sewaktu berjumpa dengan ALLAH RABBUL ALAMIN kelak di hari kemudian/akhirat.


1. DI DUNIA
- hilang keberkatan umurnya
- hilang keberkatan rizqinya
- dihilangkan Allah wajah Sholihin di mukanya
- tidak diakui sebagai muslim (Kafir)
- semua amalnya tidak mendapatkan pahala
- doanya tidak dikabulkan ALLAH (tidak diijabah)

2. KETIKA SAKARATUL MAUT
- matinya dalam keadaan kehinaan (dihinakan Allah dan menjijikkan)
- matinya dalam keadaan kelaparan yg dahsyat
- matinya dalam keadaan kehausan (diperumpamakan jika air laut yg ada di dunia ini diminumkan kepadanya maka tidak akan menghilangkan rasa hausnya itu)

3. KETIKA DI DALAM KUBURNYA
- disempitkan Allah kuburnya (hingga remuk tulang belulangnya)
- digelapkan Allah kuburnya
- diperintahkan Allah beberapa Malaikat untuk menyiksanya yg tiada henti-hentinya sampai hari Kiamat (seekor ular besar akan menyiksanya/Suja’ul aqro)

4. SIKSA DI KALA BERJUMPA DENGAN ALLAH
- datang Malaikat yg membawa rantai yg panjang memasukkan ke dalam mulutnya hingga keluar dari duburnya serta ditarik-tarik sambil berkata : “inilah balasan orang yang meninggalkan sholat”, lalu dilemparkan ke dalam neraka Saqor
- tidak akan diampuni oleh Allah dosa-dosanya
- Allah tidak akan memandang dengan belas kasihan

"PERINTAHKAN KELUARGAMU UNTUK MENDIRIKAN SHOLAT 5 WAKTU YANG DEMIKIAN ITULAH TANDA KASIH SAYANGMU PADA KELUARGAMU"
Continue Reading...

Best Years of Our Lives

Artist: BAHA MEN
Album: From Shrek Soundtrack


I get such a thrill
When you look in my eyes
My heart skips a beat, girl
I feel so alive
Please tell me baby
If all this is true
'Cause deep down inside
All I wanted was you
Oh, makes me wanna dance
Oh, it's a new romance
Oh, I look into your eyes
Oh, best years of our lives

When we first met
I could hardly believe
The things that would happen
That we could achieve
So let's be together
For all of our time
We'll go out so thankful
That you are still mine

Oh, makes me wanna dance
Oh, it's a new romance
Oh, I look into your eyes
Oh, best years of our lives

All right now, shake, shake

My world's a better place
'Cause I know you're mine
This love is so real
And it's no surprise
Come on and say, "Yeah"
I got a song
(Yeah)
'Cause through the years
I'll be right by your side
(Check out, check out, check out)

Oh, makes me wanna dance
Oh, it's a new romance
Oh, I look into your eyes
Oh, best years of our lives

See, you always consider me
Like a ogre, nothing
And treat me
Like a Notre Dame
I says why
I helped you keep my shine on
A perky little something
To keep my mind on
'Cause you had my mind gone

Aa-aa, aa-aa, aa-aa
Turn the lights on
Come on with me
Let’s just rewind the song
'Cause all I wanna do is make
The rest years the best years
All night long

Oh, makes me wanna dance
(Come on
Makes me wanna dance)
Oh, it's a new romance
(Whoo, it's a real romance
Yeah, yeah, yeah)
Oh, I look into your eyes
(Look into your eyes)
Oh, best years of our lives
(Yeah, yeah, yeah)

Oh, makes me wanna dance
(Whoa-oh, dance, yeah)
Oh, (whoo) it's a new romance (uh)
Oh, I look into your eyes
(Look into your eyes, yeah, yeah)
Oh, best years of our lives


ps: Fathir paling suka liat vidklip lagu ini nih hehe.. Mami sampe bela-belain copy lagu di DVD ke laptop supaya bisa ngapalin lagunya hiks
Continue Reading...

Tuesday, August 26, 2008

Cancer = Ulie?

Keywords karakter : penyayang dan penuh kasih, moody, lembut, sabar, tekun, hemat, plin-plan, nggak teratur


Keinginan Cancer yang terbesar adalah membantu orang. Cancer senang bila bisa menyisihkan waktunya dan melakukan hal yang berguna bagi orang lain. Walaupun tidak mengatakan terang-terangan, sebetulnya Cancer senang bila merasakan dibutuhkan.
Cancer lebih suka, dan rasanya lebih gesit bekerja sendiri karena cenderung pengen jaga privacy.
Cancer, pribadi yang kelihatan menarik, punya imajinasi yang tinggi, dan cenderung agresif.
Berego tinggi dan moody.
Cancer termasuk orang yang serius, agak tertutup dan suka menyembunyikan perasaan.
Dalam pergaulan pun Cancer cenderung penyendiri, dan merasa lebih nyaman diantara sobat-sobat dekatnya.
Orang-orang disekitarnya sering merasa sulit menghadapi Cancer. Satu saat penuh perhatian dan bersikap manis kepada semua orang, tapi sesaat kemudian bisa berubah sebaliknya.
Cancer cerdas, sayangnya kecerdasannya suka terbuang percuma karena emosi yang gampang berubah tadi. Kalau mau sukses, Cancer perlu belajar mengendalikannya.

Comments:
Seneng merasa dibutuhkan, yes
Kerja sendirian (baca: kesannya individualis), yes juga
Ego tinggi dan moody, haha..Ulie banget neehh...
Intinya yah, mostly bener deh..lanjut..


PERSAHABATAN

Cancer orang yang sulit dimengerti, bahkan oleh sahabat terdekatnya. Mudah sekali tersinggung. Hal sepele saja sudah bisa membuatnya ngambek, marah, atau malah menangis diam-diam. Kadang-kadang untuk menutupi rasa tidak aman terhadap lingkungannya, Cancer suka menunjukkan sikap agresif dan mau menang sendiri. Tapi dengan teman-teman yang punya banyak kesamaan, Cancer bisa jadi orang yang hangat dan tidak egois. Apapun mau Cancer lakukan agar sahabatmu itu bahagia. Capricorn, Taurus, Pisces dan Virgo adalah sahabat-sahabat yang bisa mengerti dirimu.

Comments:
Bener lagi deh..hehe..tapi soal temen yg cocok adalah rasi bintang itu, hm..survey blom membuktikan deh..


ASMARA

Dalam urusan asmara Cancer sangat tulus dan setia. Dengan emosi yang meledak-ledak, Cancer justru punya cara tersendiri untuk mengungkapkan rasa sayangnya pada si doi yang bisa sangat mengejutkan. Sayangnya kalau sudah cinta pada seseorang cenderung posesif dan terlalu melindungi. Walaupun Cancer menyebutnya sebagai ungkapan rasa sayang, hal ini bisa jadi ancaman buat hubungan percintaannya, apalagi kalau dengan seseorang yang mencintai kebebasan. Nah, biar hubungan asmaranya awet, sebaiknya sih Cancer perlu belajar menerima seseorang lengkap dengan kekurangannya, selain kelebihan-kelebihan yang dimilikinya.

Comments:
Udah belajar untuk nggak posesif lagi kok, kesannya malah terlalu cuek jadinya hehe..


Yang bikin Cancer nggak happy:
- Nggak diperhatikan
- Orang yang suka ‘mengobral’ cerita tentang dirinya
- Merasa panik
- Berada di lingkungan yang ‘asing’
- Dinasehati terus menerus

Comments:
Hihihi..Ulie banget lagi deh..terusin dah!


HOOKIN' UP!!

Cewek Cancer klop sama cowok :
- Pisces yang romantis
- Scorpio yang enerjetik sebagai imbangan
- Leo yang baik hati

Comments:
Survey blom membuktikan ah..

Tips nge-gaet cewek Cancer

Cewek Cancer tipe-tipe yang kasual dan gaul. Bawa dia keluar deh makan pizza, trus udah gitu ngemil es krim itu hobinya dia. Kalo dia masakin buat kamu, puji deh masakannya. Ngomongin banyak deh tentang keluarga kamu. Dia suka sama cowok yang tipenya dekat dengan keluarga. Jangan sekali-kali ngomongin yang jelek tentang keluarga dia! Tipe cewek Cancer tuh kreatif dan artistik. Tipe ini cewek keibuan banget dan oke banget kalo jadi ibu rumah tangga nanti. Cewek Cancer biasanya pintar take care of cowoknya/suaminya kelak. Hati mereka lembut banget dan perasaannya sensitif banget. Jadi kalau kamu orangnya gak sabar dan suka bentak-bentak, wah jangan deketin cewek Cancer deh.. kesian atuh..

Comments:
Silakan observasi sendiri deh bener-nggaknya :)


Cowok Cancer cuma bisa luluh sama cewek Pisces dan Scorpio

Tips nge-gaet cowok Cancer

Cowok Cancer tuh agak pelit/ngirit banget. Jadi kalo keluar sama dia, siapin deh duit di dompet kamu, siap-siap kalo lagi emergency. Tampang seorang cewek tuh nggak jadi masalah sama sekali buat doi. Yang penting, be yourself! Taruh interest deh di hobi-hobinya dia. Doi tuh stabil banget sama kehidupan cintanya dan doi demen makan. Jadi kalo kamu diet-diet, jangan ajak-ajak dia deh, hehehe.... Cowok Cancer tuh tipe yang romantis. Dia lebih suka ngasih kamu bunga yang dipetik dan dirangkai sendiri sama dia. Doi tuh humoris, jadi kamu siap-siap deh harus bisa bikin dia tertawa dan senang berada deket kamu. Cowok Cancer tuh sayang abis sama maminya. Maminya udah kaya temen baiknya dia sendiri. Nah, kalo kamu dapetin si doi, berarti kamu dapetin dua-duanya.


MILIH HADIAH BUAT SI CANCER

Warga cancer suka menyimpan pemberian dari siapapun dan dalam bentuk apapun kecuali makanan. Bisa sampai tahunan lho, kalau menyimpan! Seringnya orang Cancer mengingat dengan baik apa yang pernah diterimanya. Baik kado maupun pemberinya. Karena itu kalau mau ngasih kado, cari yang tahan lama! Kalaupun hadiahnya nggak tahan lama, jangan lupa sisipkan kartu mungil untuk disimpan!


Buat Cewek

Perhiasan mungil berupa anting, cincin, gelang atau liontin yang terbuat dari perak. Apalagi kalau lengkap dengan tempat perhiasannya yang unik dan terbuat dari kayu. Tapi kalau mau repot sedikit, kaset rekaman full lagu-lagu memori bakal bikin dia jingkrak-jingkrak!
Comment: Seumur-umur baru sekali gw dikasi kaset yg isinya lagu-lagu yg gw seneng hehe..


Buat Cowok

Cowok Cancer telaten mengoleksi benda-benda yang punya nilai sejarah. Karena apresiasinya tentang seni juga tinggi. Perangko lama atau lukisan punya kesempatan besar jadi koleksinya. Yang suka olahraga, bola bertanda tangan pemain softball andalannya atau topi bisa dipilih. Bacaan yang kocak model komik bisa juga jadi pilihan!
Continue Reading...

Monday, August 25, 2008

Permintaan Maap ;-)

Sesuai judul kali ini, intinya sih aku emang ingin mengucapkan permohonan maaf yg sebesar-besarnya kepada semua blogger yg selama ini telah menyempatkan diri untuk mampir ke gubuk tercintaku ini. Gubuk yg aku bangun atas nama 'cinta', gubuk yg sempat mengikuti perjalanan awal cintaku, kemudian gubuk ini pula lah yg mendengarkan keluhan dan menampung curahan hatiku menjadi rangkaian kata-kata yg menurutku tidaklah buruk. Karena aku berusaha menuliskannya dengan memakai hatiku sebagai tinta dan jantungku sebagai kertasnya ;-)

Dengan sangat terpaksa, akhirnya aku harus menon-aktifkan salah satu postinganku di sini. Postingan yg telah menguras 2,5 tahun terakhir dalam hidupku, dan postingan yg juga telah menguras 5 jam waktu istirahatku di malam hari kala kekesalan dan kebencian terhadap diri sendiri tiba-tiba membuncah dengan begitu hebat. Sampai aku nyaris nggak sanggup untuk bernafas, tapi juga tak memperoleh jalan keluar dari kungkungan plastic-wrap yg membelit sekuat ia mampu saat ia mulai melilitku.

Alasannya sederhana: Postingan ini telah membuat hidupku yg mencoba jujur pada dunia menjadi (nyaris) patah sekali lagi. Sadar nggak sadar, postingan ini telah menempatkan dirinya menjadi 'Numero Uno Hot Gossip' bagi mereka para pemilik mulut-mulut yg selalu kelaparan akan bahan gunjingan. Dan hebatnya, ini terjadi di 2 perusahaan yg cukup besar di Indonesia! Horeeee...We did it! (plok plok plok) Yg bikin hal ini lebih menarik, apalagi kalo bukan informasinya yg langsung berasal dari mulut sang "tersangka utama" sendiri, sang penjahat seorang wanita berusia 31 tahun bernama Ulie yg menurut sebagian orang masih gemar bermain-main dengan sang waktu yg tak mau menunggu ;-)

Yah, sejujurnya, memang kemarin aku posting hal itu tanpa memikirkan semua ini. Justru saking muaknya aku, sempet terucap "Kalo emang mo perang, hayo perang deh!" Tapi sekarang sempet terpikirkan, kalo aku bisa kaya Kopi Tozie yg gape meramu semuanya menjadi cerpen/novel, mungkin akan lebih baik hasilnya karena toh semua orang hanya akan bisa menduga-duga (termasuk aku ya Zie? :p) Lha kalo yg jelas-jelas gini (semua inisial pelakunya jelas banget gitu lho hehe), mungkin ianya bisa dianalogikan seperti luka karena ada pecahan duri yg masih tertinggal di kulit dan sebelumnya hanya dipandang sebelah mata, jerawat yg sudah membengkak dan belum waktunya untuk pecah tapi keburu ditutupi dengan make up, dan sakit yg diakibatkan oleh gigi bolong yg rusak tambalnya, dan perumpamaan lainnya yg masih bisa kalian cari satu-persatu. Intinya sih, luka yg belum kering dibuat menganga kembali dan mengalirkan darah segar.

Dan kenapa aku memutuskan membuka luka ini?

Tak lain dan tak bukan karena aku egois, aku masih ingin menyenangkan diriku sendiri setelah keegoisan seseorang membuatku kerepotan dan menyebabkan aku terombang-ambing sekian lamanya dalam pikiran dan hati ini. Tak lain dan tak bukan juga karena sekali lagi, pada akhirnya aku ingin mencoba hidup dalam kejujuran dan ketenangan (walaupun sekarang terasa kalo obat tuuh emang pahit dan muaaaahallll banget harganya!).

Sekarang, setelah merasakan betapa pahit dan mahalnya harga yg aku bayar untuk sebuah keegoisan dan keinginan yg oh-so-desperate untuk sebuah kejujuran, aku memilih untuk berdiam diri sekali lagi sambil tersenyum geli melihat kekocakan yg tanpa sadar telah aku timbulkan sejak posting tentang perjalanan cinta itu dan bagaimana reaksi manusia-manusia yg telah membacanya hehe..

Padahal belum tentu kalian yg bergunjing itu lebih baik dariku :) Allah pun dah bilang agar jangan menggunjingkan saudaramu (yg seagama) karena belum tentu yg menggunjingkan itu lebih baik daripada yg menggunjingkan. Allah masih menyelamatkan kalian dari gunjingan karena Ia masih berkenan untuk menutupi keburukan dengan kebaikan yg masih bersedia Ia tutupkan menyelimuti tubuh telanjang kalian.

Beragam reaksi dari berbagai tipe orang telah aku terima: menyalahkan, menghujat, benci, muak, enek, bahkan muntah, tapi tak sedikit juga yg justru memberikan dukungan, kekuatan, semangat, dan harapan bahwa hari esok akan selalu lebih baik. Pria memang seharusnya bisa bersikap lebih tegas dan kuat, pemberi kenyamanan dan kepastian akan masa depan yg (sebenarnya) tidak bisa dipastikan. Tapi tak ada salahnya apabila ia bisa memberikan semua itu untuk seseorang yg (katanya) ia sayang dan cintai, betul ;)

Kasusku? Kalo dulu aku berusaha menutupinya dengan berdiam diri, pada saatnya tiba aku mencoba bangkit untuk menunjukkan kejadian yg sebenarnya kepada semua orang. Aku tidak butuh pembenaran, tapi aku hanya memohon sedikit saja rasa keadilan tentang alasan 'kenapa' sebenarnya aku sampai berkali-kali memindahkan perasaanku yg merasa kehilangan 'sang Tuan' tapi tak pernah berani untuk mengatakannya karena 'sang Tuan' ini sungguh baik di hal yg lainnya. Dan keraguanku memang harus dibayar mahal pada saat aku akhirnya memutuskan untuk meninggalkan dan juga ditinggalkan. Kejadian yg manusiawi sekali, dan terjadi setiap hari. Kalopun aku tak dapatkan itu dari manusia, aku yakin Allah pasti masih akan selalu menolongku selama aku yg hina ini mau merendahkan diri memohon bantuan-Nya, insya Allah..

Last but not least, terima kasih atas semua kritik, saran, dan semangat yg aku peroleh di dunia offline. Aku juga dengan tidak tahu diri telah merepotkan seseorang yg saat ini (katanya) sedang di Singapore untuk membantu memikirkan sesuatu yg bisa memberikan tambahan semangat kepadaku sekarang. Betul-betul nggak sopan, padahal baru kenal! Sigh..Punten..Butuh pencerahan neh Ga! Hiks..

Geez..Walaupun hari ini aku baru tidur sekitar jam 7.30 pagi dan malah dibangunkan oleh suara telfon berkali-kali sejak jam 8.30-10.15 oleh Aris Inyong (thanks ya Nyong, loe bener-bener dah sukses ganggu gw pagi ini, bro! :D), dilanjutkan dengan konfirmasi SMS dan telfon yg akhirnya ngebuat mata dan otakku jalan lagi sampai dengan sekitar 30 menit yg lalu (baca: gw kurang tidur banget-banget!), tapi rasanya saat ini (12:33 pm) pikiran dan tubuhku jadi segar-bugar. Memikirkan apa yg harus aku lakukan saat ini dan apa yg harus kukatakan kalo ada wartawan gossip datang menyerbu hehe.. 'NO COMMENT' is the best answer, I think..halah..
Continue Reading...

Saturday, August 23, 2008

Quotes of the day

(a) Jangan meremehkan apapun, lebih-lebih meremehkan diri sendiri. Bangga dengan diri sendiri itu tidak salah, yang salah adalah kalau kita menjadi sombong lalu meremehkan orang lain.

(b) Kita sering bingung saat harus menentukan sesuatu. Mulailah melangkah perlahan sambil menetapkan hati. Setelah mulai yakin, larilah sebelum keraguan itu datang lagi.

(c) Memberi hadiah itu perlu, tapi kita harus mempertimbangkannya dengan matang. Jangan menjadikannya sebuah kebiasaan yang berdampak sebaliknya pada jangka panjang.

(d) Hati yang lemah tidak akan memenangkan wanita yang cantik!

(e) Musim panas menyenangkan, musim hujan menyegarkan, salju menggembirakan. Yang dikatakan cuaca buruk sebenarnya tidak ada. Yang ada adalah cuaca baik yang berbeda.

(f) Perasaan takut merupakan emosi yang sangat dahsyat. Perasaan itu bisa mencuri kekuatan, pikiran, dan tindakan seseorang untuk meraih sebuah kesuksesan.

(g) Kepercayaan ngga bisa dibeli, ngga bisa diminta, apalagi ngutang ;-) Kepercayaan hanya bisa diberikan. Masalahnya, ngga ada orang yang mo ngasiin kepercayaan lagi kalo kepercayaan yang udah ada malah dikhianati, apalagi kalo sampe berkali-kali...

(h) I don't want to waste myself on a BAD lover!

(i) Berhati-hatilah dengan mulut dan kata-kata yang keluar dari mulutmu, karena salah kata sedikit saja akan dapat merubah seluruh penilaian baik orang terhadap dirimu. Kalo udah gitu, apapun yang kau lakukan untuk memperbaikinya, ngga akan berguna lagi....

(j) Allah memang ngga selalu mengabulkan apa yang kita inginkan, tapi Allah pasti selalu memberikan apa yang kita butuhkan. Alhamdulillah....

(k) Perilaku kita yang baik dan buruk akan terkejar oleh waktu, dan pada saatnya akan datang kembali pada kita sendiri.

(l) Diperlukan kemampuan untuk melihat diri dengan jujur. Puji-pujian kepada kita kadang-kadang dapat memotivasi. Tetapi jika tidak realistis-proporsional justru tidak baik.

(m) Orang yang pintar akan memudahkan hal yang sulit. Sebaliknya orang bodoh akan mempersulit hal yang mudah.

(n) Segala sesuatu yang terjadi pada diri kita bersumber pada pikiran. Maka jika kau ingin bahagia, kuasailah pikiranmu!

(o) Balas dendam yang terbaik adalah hidup dengan tenang :-)

(p) Ilmu itu ibarat cahaya. Ia hanya dapat menerangi gelas yang bening dan bersih. Ilmu tidak dapat menerangi hati yang keruh dan banyak maksiatnya. Sekiranya saja hati kita telah bercahaya, Subhanallah, hidup ini benar-benar akan terasa indah, nyaman, lapang, dan tenteram (Aa Gym)

(q) Janganlah terlalu membebani jiwamu dengan kesungguhan hati. Hiburlah dirimu dengan hal-hal yang ringan dan lucu. Sebab bila hati terus dipaksakan dengan memikul beban-beban yang berat, ia akan menjadi buta (HR.Abu Dawud)

Continue Reading...

Manfaat Surah Yassin

RASULULLAH S.A.W telah bersabda yang bermaksud: "Bacalah surah Yassin karena ia mengandung keberkatan", yaitu:

1. Apabila orang lapar membaca surah Yassin, ia menjadi kenyang.

2. Jika orang tiada pakaian akan mendapat pakaian.

3. Jika orang belum kawin akan mendapat jodoh.

4. Jika dalam ketakutan akan hilang perasaan takut.

5. Jika terpenjara akan dibebaskan.

6. Jika musafir membacanya, akan mendapat kesenangan apa yang dilihatnya

7. Jika tersesat akan sampai ke tempat yang ditujuinya.

8. Jika dibacakan kepada orang yang telah meninggal dunia, Allah meringankan siksanya.

9. Jika orang yang dahaga membacanya, hilang rasa hausnya.

10. Jika dibacakan kepada orang yang sakit, terhindar dari penyakitnya.

11. Rasulullah s.a.w bersabda: "Sesungguhnya setiap sesuatu mempunyai hati dan hati al-Quran itu ialah Yassin. Barang siapa membaca surah Yassin, niscaya Allah menuliskan pahalanya seperti pahala membaca al-Quran sebanyak 10 kali".

12. Sabda Rasulullah s.a.w lagi, "Apabila datang ajal orang yang suka membaca surah Yassin pada setiap hari, turunlah beberapa malaikat berbaris bersama Malaikat Maut. Mereka berdoa dan meminta dosanya diampunkan Allah, menyaksikan ketika mayatnya dimandikan dan turut menyembahyangkan jenazahnya".

13. Malaikat Maut tidak mau memaksa mencabut nyawa orang yang suka membaca Yassin sehingga datang Malaikat Redwan dari syurga membawa minuman untuknya. Ketika dia meminumnya alangkah nikmat perasaannya dan dimasukkan ke dalam kubur dengan rasa bahagia dan tidak merasa sakit ketika nyawanya diambil.

14. Rasulullah s.a.w bersabda selanjutnya: "Sesiapa bersembahyang sunat dua rakaat pada malam Jumaat, dibaca pada rakaat pertama surah Yassin dan rakaat kedua Tabaroka, Allah jadikan setiap huruf cahaya dihadapannya pada hari kemudian dan dia akan menerima suratan amalannya ditangan kanan dan diberi kesempatan membela 70 orang daripada ahli rumahnya, tetapi barang siapa yang meragui keterangan ini, dia adalah orang-orang yang munafik.

Siapa yang menerima pesan ini tolong sampaikan kepada teman seagama yang lain. Berwasiat-wasiatan-lah dengan kebenaran dan kebajikan walaupun itu cuman seujung jarimu.


Sumber: Dah lupa hehe...
Continue Reading...

Dalam Keadaan yang Bagaimanapun Engkau Beruntung...

Introspeksilah dirimu selalu....

Apabila engkau ditimpa kesedihan dan derita, maka ketahuilah bahwa itu adalah penghapus dosa-dosa.

Apabila engkau kehilangan salah seorang anakmu, maka ketahuilah bahwa ia akan menjadi pemberi syafaat bagimu di sisi 4JJI Yang Maha Esa.

Apabila engkau terkena musibah penyakit di badanmu, maka sadarilah bahwa itu adalah pahala di sisi 4JJI.

Semua itu untukmu dan terjaga di sisi Yang Maha Esa.

Rasa lapar itu akan dibalas dengan pahala-Nya, rasa sakit akan dibalas dengan ganjaran-Nya, pun kemiskinan akan dibalas pahala dari 4JJI. Tidak akan ada yang hilang di sisi Yang Maha Esa. 4JJI selalu menjaganya, seperti menjaga titipan yang akan ia penuhi kelak di akhirat.

Pencerahan : Shalat itu penjamin kelapangan dada dan enyahnya keresahan.


**dikutip dari buku : Menjadi Wanita Paling Bahagia, DR. Aidh al-Qarni, batangan emas ke-sepuluh

Continue Reading...

Blogwalking..blogwalking..

Hari ini blogwalking lagi, tapi nyempetin mampir ke blogku sendiri di Friendster saat seorang teman chatku (Ali) menelfonku sambil mengatakan bahwa ia sedang "membongkar" Fs-ku, mulai dari album photo (damn, foto gw dikomentarin atu-atu!) sampe membaca isi blogku (yg udah lama banget aku lupakan, secara sulit buat ngapdetnya karena Fs sedikit sulit dibuka kalo pas koneksinya lagi lemot hehe..). Padahal kami sebenernya sambil chatting juga lhooo... Dua manusia insomnia yg ngga ada kerjaan, dipisahkan jarak oleh Jakarta-Tasikmalaya tapi sama aja kelakuannya hehe...

Balik ke blog Fs ini, tiba-tiba aku baru nyadar. Rupanya aku dulu sempet bikin kategori juga ya? Halah..bener-bener dah lupa deeh.. Hihihi...

List kategorinya bisa cek di bawah ini :

Akhirnya aku juga jadi maen klak-klik semua link, satu persatu.. rasanya lucu juga ngebaca tulisan sendiri ya? Tapi ada rasa kangen pengen nulis lagi jadinya :p

Tapi saat mampir di sini yg paling 'mengena' neeh... Waks! Rupanya aku pernah segitu 'puitis' ya? Gak nyangkaaa...! :p Bole pecaya, bole nggak, ini semua hasil tulisanku sendiri lho.. :p

Tapi (lagi), setelah aku inget-inget, hm, emang sih saat itu aku sedikit produktif menulis. Ngerasain seneng sedikitiitt aja, aku langsung aja nulis. Pas mood lagi sedih, ya makin menjadi-jadi, makin banyak yg ditulis deh haha... Apalagi waktu ditarik masuk oleh Sigit untuk join ke forum miliknya (maap, aku dah lupa alamatnya, sang owner pun bilang kayanya forum itu dah hilang :p), hal ini semakin mengasah otakku dalam mengolah kata-kata. Karena setiap hari para 'penghuni' forum ini berlomba-lomba untuk memasukkan postingan baru tentang lelucon, nice quotes, puisi, cerpen, sampe ke celetukan-celetukan 'gila' hehe... Miss them all *hiks*

Anyway, biarpun begitu, aku juga inget banget bahwa dari sekian banyak tulisanku itu, hanya sebagian kecil aja yg berani aku posting di blogku. Alasan terbesar sih karena malu *blushing* Sekarang sih catatan kecilku masih tersimpan aman di kamar kostku di Karawaci. Mudah-mudahan Mario orangnya nggak suka ngoprek deh hehe...

Yah, mudah-mudahan aja mulai sekarang aku akan jadi lebih berani dalam mengekspresikan semua yg terlintas di pikiranku. Lebih berani untuk mengatakan apa yg ada di dalam pikiranku dengan lebih jujur. Insya Allah ;-)
Continue Reading...

Haruskah hati menciptakan jarak...?

Suatu hari sang guru bertanya kepada murid-muridnya, "Mengapa ketika seseorang sedang dalam keadaan marah, ia akan berbicara dengan suara kuat atau berteriak?"

Seorang murid setelah berpikir cukup lama mengangkat tangan dan menjawab,
"Karena saat seperti itu ia telah kehilangan kesabaran, karena itu ia lalu berteriak."

"Tapi..." sang guru balik bertanya, "lawan bicaranya justru berada di sampingnya. Mengapa harus berteriak? Apakah ia tak dapat berbicara secara halus?"

Hampir semua murid memberikan sejumlah alasan yang dikira benar menurut pertimbangan mereka. Namun tak satu pun jawaban yang memuaskan. Sang guru lalu berkata,
"Ketika dua orang sedang berada dalam situasi kemarahan, jarak antara ke dua hati mereka menjadi amat jauh walau secara fisik mereka begitu dekat. Karena itu, untuk mencapai jarak yang demikian, mereka harus berteriak. Namun anehnya, semakin keras mereka berteriak, semakin pula mereka menjadi marah dan dengan sendirinya jarak hati yang ada di antara keduanya pun menjadi lebih jauh lagi. Karena itu mereka terpaksa berteriak lebih keras lagi."

Sang guru masih melanjutkan, "Sebaliknya, apa yang terjadi ketika dua orang saling jatuh cinta? Mereka tak hanya tidak berteriak, namun ketika mereka berbicara suara yang keluar dari mulut mereka begitu halus dan kecil. Sehalus apa pun, keduanya bisa mendengarkannya dengan begitu jelas. Mengapa demikian?" Sang guru bertanya sambil memperhatikan para muridnya. Mereka nampak berpikir amat dalam namun tak satupun berani memberikan jawaban.

"Karena hati mereka begitu dekat, hati mereka tak berjarak. Pada akhirnya sepatah katapun tak perlu diucapkan. Sebuah pandangan mata saja amatlah cukup membuat mereka memahami apa yang ingin mereka sampaikan."

Sang guru masih melanjutkan, "Ketika Anda sedang dilanda kemarahan, janganlah hatimu menciptakan jarak. Lebih lagi hendaknya kamu tidak mengucapkan kata yang mendatangkan jarak di antara kamu. Mungkin di saat seperti itu, tak mengucapkan kata-kata mungkin merupakan cara yang bijaksana. Karena waktu akan membantu Anda."
Continue Reading...

Ketika 4JJI bilang "Tidak"....

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, ambillah kesombonganku dariku."
Allah berkata, "Tidak. Bukan Aku yang mengambil, tapi kau yang harus menyerahkannya."

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, sempurnakanlah kekurangan anakku yang cacat."
Allah berkata, "Tidak. Jiwanya telah sempurna, tubuhnya hanyalah sementara."

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, beri aku kesabaran."
Allah berkata, "Tidak. Kesabaran didapat dari ketabahan dalam menghadapi cobaan, tidak diberikan, kau harus meraihnya sendiri."

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, beri aku kebahagiaan."
Allah berkata, "Tidak. Kuberi keberkahan, kebahagiaan tergantung kepadamu sendiri untuk menghargai keberkahan itu."

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, jauhkan aku dari kesusahan."
Allah berkata, "Tidak. Penderitaan menjauhkanmu dari jerat duniawi dan mendekatkanmu pada-Ku."

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, beri aku segala hal yang menjadikan hidup ini nikmat."
Allah berkata,
"Tidak. Aku beri kau kehidupan supaya kau menikmati segala hal."

Ketika manusia berdo'a, "Ya Allah, bantu aku MENCINTAI orang lain, sebesar cinta-Mu padaku."
Allah berkata... "Akhirnya kau mengerti .!!"


Kadang kala kita berpikir bahwa Allah tidak adil, kita telah susah payah memanjatkan doa, meminta dan berusaha, pagi-siang-malam, tapi tak ada hasilnya.


Kita mengharapkan diberi pekerjaan, puluhan-bahkan ratusan lamaran telah kita kirimkan tak ada jawaban sama sekali, sementara orang lain dengan mudahnya mendapatkan pekerjaan.


Kita sudah bekerja keras dalam pekerjaan mengharapkan jabatan, tapi justru orang lain yang mendapatkannya-tanpa susah payah.

Kita mengharapkan diberi pasangan hidup yang baik dan sesuai, berakhir dengan penolakkan dan kegagalan, orang lain dengan mudah berganti pasangan.

Kita menginginkan harta yang berkecukupan, namun kebutuhanlah yang terus meningkat.

Coba kita bayangkan diri kita seperti anak kecil yang sedang demam dan pilek lalu kita melihat tukang es.

Kita yang sedang panas badannya merasa haus dan merasa dengan minum es dapat mengobati rasa demam (maklum anak kecil). Lalu kita meminta pada orang tua kita (seperti kita berdoa memohon pada Allah) dan merengek agar dibelikan es. Orangtua kita tentu lebih tahu kalau es dapat memperparah penyakit kita. Tentu dengan segala dalih kita tidak dibelikan es. Orangtua kita tentu ingin kita sembuh dulu baru boleh minum es yang lezat itu.


Begitu pula dengan Allah, segala yang kita minta, Allah tahu apa yang paling baik bagi kita.

Mungkin tidak sekarang, atau tidak di dunia ini Allah mengabulkannya.


Karena Allah tahu yang terbaik yang kita tidak tahu.


Kita sembuhkan dulu diri kita sendiri dari "pilek" dan "demam".... dan terus berdoa.
Continue Reading...

Ketahuilah olehmu...

Jika kau merasa lelah dan tak berdaya dari usaha yang sepertinya sia-sia..4JJI SWT tahu berapa keras engkau sudah berusaha.

Ketika engkau sudah menangis sekian lama dan hatimu masih terasa pedih..4JJI SWT sudah menghitung airmatamu.

Jika kau pikir hidupmu sedang menunggu sesuatu dan waktu serasa berlalu begitu saja..4JJI SWT sedang menunggu bersama denganmu.

Ketika kau merasa sendirian dan teman-temanmu terlalu sibuk untuk menelepon..4JJI SWT selalu berada di sampingmu.

Ketika kau pikir bahwa kau sudah mencoba segalanya dan tidak tahu hendak berbuat apalagi..4JJI SWT punya jawabannya.

Ketika segala sesuatu menjadi tidak masuk akal dan kau merasa tertekan..4JJI SWT dapat menenangkanmu.

Jika tiba-tiba kau dapat melihat jejak-jejak harapan..4JJI SWT sedang berbisik kepadamu.

Ketika segala sesuatu berjalan lancar dan kau merasa ingin mengucap syukur..4JJI SWT telah memberkatimu.

Ketika sesuatu yang indah terjadi dan kau dipenuhi ketakjuban..4JJI SWT telah tersenyum kepadamu.

Ketika kau memiliki tujuan untuk dipenuhi dan mimpi untuk digenapi..4JJI SWT sudah membuka matamu dan memanggilmu dengan namamu.

Ingat bahwa dimanapun kau atau kemanaoun kau menghadap..4JJI SWT tahu.


*Dari Abdullah bin 'Amr r.a, Rasulullah SAW bersabda : "Sampaikanlah pesanku walau hanya 1 ayat".

Continue Reading...

This is the meaning of love...

1. Orang yang mencintai kamu tidak pernah bisa memberikan alasan kenapa ia mencintai kamu, yang ia tahu di matanya hanya ada kamu satu-satunya.

2. Kalau kamu sudah memiliki pacar atau kekasih ia tidak perduli, buat dia yang penting kamu bahagia dan kamu tetap impiannya.

3. Orang yang mencintai kamu selalu menerima kamu apa adanya, dimatanya kamu selalu yang tercantik walaupun mungkin kamu merasa berat badan kamu sudah berlebihan atau kamu merasa kegemukan.

4. Orang yang mencintai kamu selalu ingin tahu tentang apa saja yang kamu lalui sepanjang hari ini, ia ingin tahu kegiatan kamu.

5. Orang yang mencintai kamu akan mengirimkan sms seperti "selamat pagi", "selamat hari minggu", "selamat tidur"...walaupun kamu tidak membalas pesannya.

6. Kalau kamu berulang tahun dan kamu tidak mengundangnya, setidaknya ia akan menelpon utk mengucapkan selamat atau mengirim pesan.

7. Orang yang mencintai kamu akan selalu mengingat setiap kejadian yang ia lalui bersama kamu, bahkan mungkin kejadian yang kamu sendiri sudah lupa setiap detailnya, karena saat itu adalah sesuatu yang berharga untuknya.

8. Orang yang mencintai kamu selalu mengingat tiap kata-kata yang kamu ucapkan bahkan mungkin kata-kata yang kamu sendiri lupa pernah mengatakannya.

9. Orang yang mencintai kamu akan belajar menyukai lagu-lagu kesukaanmu, bahkan mungkin meminjam CD/cassette kamu, karena ia ingin tahu kesukaanmu, kesukaanmu kesukaannya juga.

10. Kalau terakhir kali kalian bertemu kamu sedang sakit mungkin flu, terkilir, atau sakit gigi, beberapa hari kamudian ia akan mengirim sms dan menanyakan keadaanmu karena ia mengkhawatirkanmu.

11. Kalau kamu bilang akan menghadapi ujian ia akan menanyakan kapan ujian itu, dan saat harinya tiba ia akan mengirimkan sms "goodluck "untuk menyemangati kamu.

12. Orang yang mencintai kamu akan memberikan suatu barang miliknya yang mungkin buat kamu itu ialah sesuatu yang biasa, tetapi itu ialah suatu barang yang isitmewa buat dia.

13. Orang yang mencintai kamu akan terdiam sesaat, saat sedang berbicara ditelpon dengan kamu, sehingga kamu menjadi bingung, saat itu dia merasa sangat gugup karena kamu telah mengguncang dunianya.

14. Orang yang mencintai kamu selalu ingin berada di dekatmu dan ingin menghabiskan hari-harinya denganmu.

15. Jika suatu saat kamu harus pindah ke kota lain untuk waktu yang lain, ia akan memberikan nasehat supaya kamu waspada dengan lingkungan yang bisa membawa pengaruh buruk bagimu.

16. Orang yang mencintai kamu bertindak lebih seperti saudara daripada seperti seorang kekasih.

17. Orang yang mencintai kamu sering melakukan hal-hal yang konyol seperti menelponmu 100 kali dalam sehari, atau membangunkanmu ditengah malam, atau ia mengirim sms atau menelponmu karena saat itu ia sedang memikirkan kamu.

18. Dan jika kamu menghindarinya atau memberi reaksi penolakan, ia akan menyadarinya dan menghilang dari kehidupanmu, walaupun hal itu membunuh hatinya.

19. Jika suatu saat kamu merindukannya dan ingin memberinya kesempatan ia akan ada di sana menunggumu karena ia tak pernah mencari orang lain. Ya... ia selalu menunggumu.

Adakah orang yang memperlakukan kamu dengan cara2 seperti di atas? Kalau ada, tahukah kamu kalau kamu sangat beruntung....

Continue Reading...

A Prayer...

Tuhanku...
Aku berdo'a untuk seorang pria yang akan menjadi bagian dari hidupku
Seseorang yang sungguh mencintaiMu lebih dari segala sesuatu
Seorang pria yang akan meletakkanku pada posisi kedua di hatinya setelah Engkau
Seorang pria yang hidup bukan untuk dirinya sendiri tetapi untukMu

Wajah tampan dan daya tarik fisik tidaklah penting
Yang penting adalah sebuah hati yang sungguh mencintai dan dekat dengan Engkau dan berusaha menjadikan sifat-sifatMu ada pada dirinya
Dan ia haruslah mengetahui bagi siapa dan untuk apa ia hidup sehingga hidupnya tidaklah sia-sia

Seseorang yang memiliki hati yang bijak, tidak hanya otak yang cerdas
Seorang pria yang tidak hanya mencintaiku tapi juga menghormatiku
Seorang pria yang tidak hanya memujaku tetapi juga dapat menasihatiku ketika aku berbuat salah
Seseorang yang mencintaiku bukan karena kecantikanku tapi karena hatiku
Seorang pria yang dapat menjadi sahabat terbaikku dalam setiap waktu dan situasi
Seseorang yang dapat membuatku merasa sebagai seorang wanita ketika aku di sisinya

Tuhanku...
Aku tidak meminta seseorang yang sempurna
namun aku meminta seseorang yang tidak sempurna, sehingga aku dapat membuatnya sempurna di mataMu
Seorang pria yang membutuhkan dukunganku sebagai peneguhnya
Seorang pria yang membutuhkan doaku untuk kehidupannya
Seseorang yang membutuhkan senyumku untuk mengatasi kesedihannya
Seseorang yang membutuhkan diriku untuk membuat hidupnya menjadi sempurna

Tuhanku...
Aku juga meminta,
Buatlah aku menjadi wanita yang dapat membuatnya bangga
Berikan aku hati yang sungguh mencintaiMu
sehingga aku dapat mencintainya dengan sekedar cintaku
Berikanlah sifat yang lembut sehingga kecantikanku datang dariMu
Berikanlah aku tangan sehingga aku selalu mampu berdoa untuknya
Berikanlah aku penglihatan sehingga aku dapat melihat banyak hal baik dan bukan hal buruk dalam dirinya
Berikanlah aku lisan yang penuh dengan kata-kata bijaksana, mampu memberikan semangat serta mendukungnya setiap saat dan tersenyum untuk dirinya setiap pagi

Dan bilamana akhirnya kami akan bertemu, aku berharap kami berdua dapat mengatakan:
"Betapa Maha Besarnya Engkau karena telah memberikan kepadaku pasangan yang dapat membuat hidupku menjadi sempurna."

Aku mengetahui bahwa Engkau ingin kami bertemu pada waktu yang tepat
Dan Engkau akan membuat segala sesuatunya indah pada waktu yang telah Engkau tentukan

Amin....Ya Robbal Alamiin.


Notes: Big thx for ma li'l bro, Lord Malcode...

Continue Reading...

What kind of TREE are you?

If your birthday is...

23 Desember - 1 Januari : Apel
2 Januari - 11 Januari : Fir
12 Januari - 24 Januari : Elm
25 Januari - 3 Februari : Cypress
4 Februari - 8 Februari : Poplar
9 Februari - 18 Februari : Cedar
19 Februari - 28 Februari : Pinus / Pine
1 Maret - 10 Maret : Weeping Willow
11 Maret - 20 Maret : Lime
21 Maret : Oak
22 Maret - 31 Maret : Hazelnut
1 April - 10 April : Rowan
11 April - 20 April : Maple
21 April - 30 April : Walnut
1 Mei - 14 Mei : Poplar
15 Mei - 24 Mei : Chestnut
25 Mei - 3 Juni : Ash
4 Juni - 13 Juni : Hornbeam
14 Juni - 23 Juni : Fig
24 Juni : Birch
25 Juni - 4 Juli : Apel
5 Juli - 14 Juli : Fir
15 Juli - 25 Juli : Elm
26 Juli - 4 Agustus : Cypress
5 Agustus - 13 Agustus : Poplar
14 Agustus - 23 Agustus : Cedar
24 Agustus - 2 September : Pinus / Pine
3 September - 12 September : Weeping Willow
13 September - 22 September : Lime
23 September : Olive
24 September - 3 Oktober : Hazelnut
4 Oktober - 13 Oktober : Rowan
14 Oktober - 23 Oktober : Maple
24 Oktober - 11 November : Walnut
12 November - 21 November : Chestnut
22 November - 1 Desember : Ash
2 Desember - 11 Desember : Hornbeam
12 Desember - 21 Desember : Fig
22 Desember : Beech

Now, read this...!

APEL, Si Cinta
Penuh pesona dan daya tarik, menyenangkan, petualang, sensitif, selalu dalam cinta, suka dicintai dan mencintai, teman yang penyayang dan dapat dipercaya, sangat dermawan, pemikiran teknis, hidup untuk hari ini, ahli filsafat penuh imaginasi.

FIR, Si Misterius
Citra rasa luar biasa, mulia, menyukai sesuatu yang indah, perasa, keras kepala, egois, agak modis, sangat ambisius, berbakat, banyak teman, banyak musuh, dapat diandalkan.

ELM, Si Mulia
Mempunyai fisik yang menyenangkan, modis, tidak gampang memaafkan kesalahan, periang, suka memimpin dan tidak menyukai dipimpin, teman yang jujur dan setia, suka mengetahui semua karakter orang dan memberi keputusan, dermawan, sense of humor yang baik, praktis.

CYPRESS, Si Setia
Kuat, mudah beradaptasi, periang, optimis, memerlukan uang dan pendidikan yang cukup, benci kesendirian, pecinta yang tidak pernah puas, setia, pemarah, tidak dapat diatur, dan ceroboh.

POPLAR, Si Tidak Pasti
Sangat dekoratif, tidak percaya diri, berani jika diperlukan, memerlukan lingkungan yang berkeinginan baik dan menyenangkan, sangat pemilih, sering sendiri, pendendam, bakat artistik, organizer yang baik, cenderung berfilosofi, dapat diandalkan di berbagai situasi, memandang hubungan dengan serius.

CEDAR , Si Percaya Diri
Kecantikan yang langka, tahu bagaimana beradaptasi, menyukai kemewahan, cenderung memandang rendah orang lain, percaya diri, tidak sabar, mempunyai banyak bakat, pekerja keras, optimis, menunggu cinta sejati, dapat membuat keputusan cepat.

PINE, Si Istimewa
Menyukai kawan yang sepaham, sangat sehat, tahu bagaimana hidup menyenangkan, sangat aktif, alami, teman yang baik tetapi jarang bersahabat, gampang jatuh cinta tetapi cepat pudar, dengan mudah menyerah, praktis dan dapat dipercaya.

WEEPING WILLOW, Si Melankolis
Si Cantik yang penuh dengan ke - melankolis - an, aktraktif, menyukai segala sesuatu yang indah dan bercitra rasa, suka berpetualang, pemimpi, gelisah, pendorong semangat, jujur, dapat dipengaruhi tetapi tidak mudah hidup dengannya, penuntut, intuisi baik, menderita dalam cinta tetapi kadang menemukan pasangan yang tepat.

LIME, Si Peragu
Menerima hidup apa adanya, tidak menyukai perkelahian, tekanan dan pekerjaan, cenderung malas dan mengganggur, berkorban demi teman, banyak talenta tetapi tidak ada kemauan dalam mengembangkan, selalu mengeluh, setia tetapi sangat pencemburu.

HAZELNUT, Si Luar Biasa
Mempesona, tidak penuntut, sangat pengertian, tahu bagaimana membuat sebuah impresi, pejuang sosial yang aktif, terkenal, pecinta yang mendorong semangat, teman yang jujur dan penuh dengan toleransi, rasa keadilan yang tepat.

ROWAN, Si Sensitif
Penuh dengan pesona, periang, tidak egois, suka menarik perhatian, menyukai kehidupan, pergerakan ketergantungan dan mandiri, citarasa tinggi, artistik, penuh gelora dan emosional, teman bicara yang baik dan tidak mudah memaafkan.

MAPLE, Si Pemikir Mandiri
Bukan orang biasa, penuh imaginasi dan keaslian, pemalu dan perasa, ambisius, sombong, menyukai pengalaman baru, kadang gugup, kompleks, ingatan baik, belajar dengan mudah, kehidupan cinta yang rumit.

WALNUT, Si Gelora
Aneh dan penuh dengan kontradiksi, sering egois, agresif, spontan, ambisius yang tak terbatas, menimbulkan reaksi yang tak diharapkan, kaku, rekan yang sulit dan tidak biasanya, tidak selalu disukai tapi sering dipuja, strategi hebat, sangat pencemburu dan tanpa kompromi.

CHESTNUST TREE, Si Jujur
Kecantikan yang sukar ditemui, mempunyai rasa keadilan yang cukup baik, menarik, diplomatis, sensitif dalam kelompok, kadang-kadang bersikap layaknya pemimpin, merasa tidak mengerti akan cinta, susah menemukan pasangan.

ASH TREE, si Ambisi
Daya tarik yang luar biasa, tidak perduli terhadap kritik, ambisius, pintar, bertalenta, senang akan tantangan, kadang egois, dapat dipercaya, kadang pikiran menguasai kata hati dan memandang tinggi arti persahabatan.

HORNBEAM, Si Citarasa Tinggi
Sangat peduli terhadap kecantikan dan kondisi tubuhnya, citarasa tinggi, cenderung egois, membuat hidup senyaman mungkin, memimpin dengan rasional, displin tinggi, rekan yang emosional tetapi berkualitas, memimpikan pasangan yang luar biasa, jarang menyukai perasaannya sendiri, tidak yakin dengan keputusannya.

FIG TREE, Si Sensitif
Sangat kuat / tangguh, mandiri, tidak membiarkan kontradiksi atau alasan, menyukai kehidupan, keluarga, anak - anak dan binatang, rasa humor tinggi, pintar.

OAK, Si Sehat Alami
Berani, Mandiri, kuat / tangguh, kalem, tidak menyukai perubahan, orang aktif.

BIRCH, Si Inspirasi
Menyukai kehidupan, atraktif, elegan, modis,bersahabat, menyukai hidup alami dalam ketenangan, tidak terlalu berambisi, penuh dengan imaginasi, mampu menciptakan suasana yang tenang.

OLIVE TREE, Si Bijaksana
Menyukai surya, perasaan yang tenang dan hangat, sangat rasional, adil, menghindari keagresifan dan keributan, sangat toleransi, periang, kalem, rasa keadilan yang terbina baik, sensitif, bebas dari rasa cemburu, suka membaca dan teman yang menyenangkan.

BEECH, Si Kreatif
Citarasa baik, peduli terhadap penampilannya, materialistis, si organizer yang baik untuk kehidupan dan perjalanan kariernya, ekonomis, pemimpin yang baik, rasional, menjaga kondisi tubuh dengan baik seperti diet, olahraga dll.


** I am the APPLE....So, which TREE are you? :p
Continue Reading...

Thursday, August 21, 2008

Award? Who? ME??


Kaget pas tiba-tiba baca shoutbox ada message dari mbak Ade yg bilang bahwa aku kebagian award. Heh? Award apaan ya? Emangnya ada yg ginian? (Hiks) Malah dengan culun langsung nanya balik, "Makasih mbak Ade..trus klo mo diforward gimana caranya tuh? :p"

Hehe..ketauan banget cupu-nya *blushing*

Secara aku kan jarang (banget!) blogwalking, apalagi berusaha meninggalkan jejak. Nggak pede soale hiks.. Mampir sana-sini liat blog orang kok ya keren-keren banget. Punyaku jadi terasa biasa-biasa aja *blushing lagi*

Okey mbak, jadi sekarang aku harus forward untuk temen-temenku kan yaa.. 7 orang kan?
1. Sigit
2. Mas Panda
3. Muna Rahman
4. Ade Susanti
5. Deasy Arief
6. Erika Ratna
7. Anton

Aku masih bingung mo kasiin yg 1 lagi ke siapa, jadi nomer 7 dikosongin dulu ya hehe.. Ntar kalo dah dapet siapa orangnya, aku langsung update list-nya deh! Hihi..maapppp..... :p
ps: Yg terakhir dah masuk, dedicated for Anton hehe..

Oya, sebenernya sih aku bingung mo masukin postingan soal award ini ke blog yg mana, secara aku malas (hiks) bikin shoutbox yg baru untuk blog personal-ku. Secara sejak skin kedua blog ini kuganti, aku jadi kehilangan shoutbox yg lama berikut semua messagenya untuk blog personal itu hiks..

Maap yaa...aku jadi masukin postingan award ini ke dua-duanya :)

Jadi pengen malu hehe...
Continue Reading...

Kembali Begadang...

Kemarin janji ma diri sendiri mo tidur cepet, tapi janji itu dilanggar lagi hiks.. Sekarang dah pukul 6:56 pagi, dan aku masih duduk di meja menghadap laptop, ditemani sebotol air putih, segelas cangkir, speaker, asbak, dan rokok Sampoerna Mild yg tinggal berisi 4 batang *blushing*

Padahal aku ngapain ya? Jawabnya: chatting ma Ali sambil ngobrol di telfon dengan Rully hehe.. Dua orang teman baruku di dunia maya dan line telfon tapi punya penyakit yg sama: insomnia! :-)

Kedua orang inilah yg membantuku untuk menyelesaikan keraguanku antara memilih untuk meneruskan hubungan yg selama ini telah membuatku mengambang, atau memutuskan untuk melangkah pergi untuk menemukan hidupku yg baru. Mereka memang nggak memberikan keputusan, tapi hanya mengajakku untuk memikirkan jalan mana yg lebih membuatku merasakan ketenangan setelahnya.

Hasilnya? Ada di postingan sebelumnya, aku memutuskan untuk pergi dari semuanya :)

Ada kelegaan yg luar biasa saat keputusan ini berhasil ku buat, walaupun sempat merasa bimbang dan sepi. Tapi alhamdulillah aku masih memiliki banyak teman (selain mereka berdua) yg dapat memberikan semangat dan kekuatan agar aku dapat fokus dalam mengerjakan hal yg emang harus aku lakukan sekarang,

Makasih Li (untuk Ali) dan Ly (Rully), both of you have cheer up my day again. Semangat dan dorongan kalian bener-bener telah membantuku melewati ini lebih cepat. Aku tahu hidup harus terus berjalan, the show must go on, life never wait. Semoga Allah membalas kebaikan hati kalian berdua dengan kebaikan yg setimpal, insya Allah.

Tapi aku harus membayar kebahagiaan ini dengan begadang lagi..hiks..kaya lagunya Om Rhoma banget ya, tapi alhamdulillah di laptopku nggak ada lagu dangdut satupun, apalagi kalo mesti nyimpen lagu Begadang ini hehe..

Mandi ah, mo ke Oriflame Bulungan ngurus orderan niih..si Louise dah nanyain aja kemarin, tapi karena Fathir sakit jadinya batal deh berangkat. Mudah-mudahan hari ini Pipit jadi bolos untuk jaga Fathir yg lagi flu deh, supaya aku bisa jalan ke Oriflame dengan tenang. Amien...

Begadang jangan begadang..kalo tiada artinya...
Continue Reading...

Monday, August 18, 2008

Jomblo Lagi Deh ;-)

Akhirnya..

Akhirnya aku nyakitin hati Hengki lagi.

Tapi mudah-mudahan ini yang terakhir kali.

Aku minta keikhlasannya untuk melepaskan aku sekarang supaya nggak ada yang harus tersakiti lagi.

Terlalu berat rasanya kalo aku harus memulai lagi dengannya sekarang.

Rasanya balik lagi ke zero point, saat baru jadian dulu.

Sigh.

I wasted my time again, I think.

But it's ok, I'm gonna cheer up once again.

Mungkin aku memang harus introspeksi diri sekali lagi.

Melangkahkan kaki menuju cahaya, kayak syair lagu Padi :)

Selamat tinggal Ndut, aku memilih untuk berjalan sendiri saat ini.

Maafkan kalo selama ini aku telah bersikap egois.

Maafkan kalo aku nggak mau berkompromi lagi.

Maafkan karena aku udah nggak bisa berjalan di sampingmu lagi.

Waktuku udah habis hanya untuk menunggu kamu bersikap lebih tegas.

Aku pergi ya Ndut, kamu baek-baek ya..

Belajarlah bersikap lebih tegas dalam segala hal mulai sekarang.

Kita harus berjuang kalo menginginkan sesuatu, jangan menunda-nunda karena waktu nggak pernah menunggu.

Kalo suatu saat nanti kamu menemukan orang yang lebih baik daripada aku, perjuangkanlah ia sejak awal.

Jangan biarkan ia kecewa menunggu kepastian.

Atau mungkin ini hanya karena aku egois ya?

Entahlah.

Sekali lagi, tolong maafkan aku Ndut.

Maafkan ketidaksabaranku ya..

Take care ya, sekarang aku hanya bisa mendoakanmu dari sini.

Si Ulie jomblo lagi deh..hehe..
Continue Reading...

Info Tentang My dBC Network

Berikut adalah Step By Step Pendaftaran Member dBCN:

1. Calon Down*line mengisi data member.

2. Didaftarkan oleh sponsornya.

3. Down*line baru mendapatkan nomor konsultan dan starter kit.

4. Sponsor/up* line mengirimkan/email WelcomeFile yang bisa di download yang berisikan step by step pendaftaran website replika dBCN.

5. Down*line baru mengikuti step by step pendaftaran website tersebut.

6. Leaders yang sudah ditunjuk mengaktifkan web si down* line baru dalam jaringannya tersebut.

7. Down*line baru maupun semua anggota "lama" dBC Network dapat login dan men-download ebook training di member area.

8. Down*line baru maupun semua anggota "lama" dBC Network login di member area dan silahkan mempelajari aneka Tools, Links yang telah disiapkan oleh Nadia, Dini, dan para leaders.


See my cool link here:

http://www.dbc-network.com/index.php?id=ulie


Bergabung di dBC Network melalui link ini, akan memperoleh web duplikasi yang sama untuk kita pakai berpromosi lho.. ;-)

Further information, contact me here:

YM: cutie_ulie
HP/Tlp: 0819 488 0033/021.68904407
Continue Reading...

Too Legit To Quit

Too legit... Too legit to quit (three times)

Sweat running all over my chest (chest) i don't quit no!
I just press harder (Yea!) than i ever did before going for
The dreams that i have in store in my mind (mind) and i know
That i'm makin it i gotta get mine and nobody's takin it away
(No!) cause hammer don't play that you try to get mine
boy you better step back freeze (freeze) cause
You don't want none i hustle for my muscle and you look
Weak son (real weak) yea!... i'm goin for all that i can get
Kickin at the top cause i'm too legit to quit...sing!...

Chorus
Too legit... Too legit to quit (hey...hey...) Too legit...too
legit... Too legit to quit...(hey...) Too legit... Too legit to quit
(too legit...) too legit... too legit to quit...

when i feel high post don't you play me close a dig 'em smack
a get you back and i'll hit with a dose of oaktown power
and charge you by the hour i'm shakin like a quake and funks
get devoured i choose to abuse, misuse and confuse
competitors who think they're makin up all the rules, fools
in the game lame and insane it's a shame i gotta do this but
i remain the same unchanged gettin better never known
as a sweater kickin it at the top cause i got myself together
so roll with a guy who's physical and fit knows the time
and too legit to quit...sang!

Repeat chorus x2

step to the rhythm of a sho-nuff winner (winner) i been
here before (yo!) i ain't no beginner (word) but i been new
tried and true survival of the fittest yo!..it brought me through
my crew (talk) we're ready to strike trained for the mission
so believe the hype and sweat it (sweat it) cause you're gonna
regret it the day that you dissed us you'll wish you never met us
you remind me of a real short story one hit record and you
star to bore me get ready cause this is it your crew is
through and we too legit to quit...sang!...

chorus

Too legit... Too legit to quit...Too legit... Too legit to quit
Too legit... Too legit to quit...Too legit... Too legit to quit
get buck...get buck...get buck...get buck...get buck...(many times)

my people we don't know defeat we crush the strong and
percolate the weak daily (everyday) we make our moves to
improve our groove because we love to rule where we
lay yo!..(Yo!) work and play we started at the bottom and
now we're leading the way and yea!..(yea!) i'm havin a fit kickin it
at the top because i'm too legit to quit...sang!...

chorus

hey...hey...hey...hey... too legit to quit.. too legit to quit..
we're rolling on...we're rolling on...we're rolling on...we're rolling on...
he's on top...he's on top...he's on top...he's on top...
goin to burn it up...goin to burn it up...goin to burn it up...
goin to burn it up...
too legit to quit...too legit to quit
we're rollin on..hey..hey..hey...too legit.

chorus to fade


ps: Nggak tau kenapa tiba-tiba aku inget lagu ini hehe.. Browsing bentar cari liriknya, langsung deh posting di sini :p
Continue Reading...

Sunday, August 17, 2008

Happy Independence Day!

Bangun tidur jam 11.30-an (secara baru tidur jam 6 pagi gitu loh :p), langsung cek HP. Eh ada SMS yg isinya gini:

"Hay..Hepi besdei ke 63 yah..MERDEKA!"

Sender:
Januar
+6281513308XXX

Received:
07:04:23
17-08-2008


Sialan! Isengnya kak Januar lagi keluar neh. Tekan Reply, ketik SMS balasan:

"MERDEKA! Eh Si Depok Nongol Lg.. Sorry Baru Bangun Neeh..Hehe"


Nada dering SMS diterima, tertera di layar:

1 message
Januar
11:36:45

Tekan Show, baca isinya:

"Dmn non? Rmh fathir ya? Gak ikutan upacara? Wuih, merdeka bgt nih kayanya, jam segini baru bangun!"

Sender:
Januar
+6281513308XXX

Received:
11:36:45
17-08-2008


Reply:

"Pastinya hehe.. Tapi Merdeka Fisik Doang, Batin Mah Belom :p"

Nyambung tiduran..eh bunyi lagi.


1 message
Januar
11:40:01

"Wah, kenapa tuh? Libido tidak tersalurkan ya hehe.."

Sender:
Januar
+6281513308XXX

Received:
11:40:01
17-08-2008


Reply (sambil sedikit mangkel):

"Gak Merdeka Batin Bkn Cm Soal Libido Kale Kaaakkk...."

1 message
Januar
11:45:27

"Putus?"

Sender:
Januar
+6281513308XXX

Received:
11:45:27
17-08-2008


Ragu-ragu tekan Reply, tapi akhirnya aku putusin nggak bales SMSnya. Serba salah, aku ragu mo kasi jawaban yg mana. Ntar kalo dijawab "Putus", lha kan masih tunggu tanggal 21 untuk kepastiannya. Tapi jawab "Belum", kesannya gimanaaaa gitu. Akhirnya aku batalin aja ngereply. Emang sih dia 'merdeka' untuk bertanya apapun, tapi aku sebagai manusia 'merdeka', juga berhak dong memutuskan untuk membalas ato nggak? Kalo emang merasa nggak nyaman, wajar toh kalo nggak aku terusin berbalas SMS seperti ini?

Kaya iklan yang pernah aku liat billboardnya (tapi lupa iklan paan :p), isinya kira-kira gini:

Merdeka bangsaku.
Sudah merdekakah rakyatku?

Merdeka. Kebebasan. Freedom. Hm..

Jujur, aku sendiri merasa belum menjadi seorang manusia yg 'sepenuhnya merdeka', karena 'kemerdekaan yg mutlak' itu nggak akan pernah ada. Semua orang akan selalu dibatasi oleh aturan atau norma-norma tertentu yg pastinya akan membatasi kemerdekaannya itu. Contohnya nih, kalo sekedar ngikutin egoisme kita aja, pastinya pingin ngelakuin sesuatu tanpa ada yg ngelarang. Let's say, untuk kasus-kasus yg ekstrim, misalnya kita jalan-jalan dalam keadaan bugil deh :p (terlalu ekstrim ya contohnya? hehe..)

Tapiii..ada yg menghalangi 'kemerdekaan' kita untuk mewujudkannya.
1. Norma agama/reliji.
2. Norma kesopanan.
3. Rasa malu.
4. Pandangan/penilaian orang.
5. De el el, de es be, de es te.

See?

Tapi pasti ada yang nanya: Gimana dengan mereka-mereka yg disebut 'orang gila' ato 'sakit jiwa'? Bukankah mereka bebas dari semua kekangan di atas? Karena toh mereka nggak peduli pandangan orang lain, mo bugil kek, mo apa kek. Paling orang-orang yang berpapasan dengan mereka hanya akan memalingkan muka sambil merasa kasihan atau bahkan jijik. Artinya mereka punya kebebasan mutlak itu kan?

Well, menurutku, pada akhirnya mereka pun tetap nggak memiliki kebebasan mutlak. Bayangin aja kalo mereka ditarik pulang oleh anggota keluarga yang menemukannya di jalanan atau bahkan sampai terjaring petugas kamtib yang kemudian memasung (masih ada gak sih hari gini orang yang dipasung?) atau dimasukkan ke RSJ. Artinya mereka juga nggak memiliki kebebasan mutlak itu lagi dunks..

Kita juga blom merdeka dalam mengeluarkan pendapat.
Kita juga blom merdeka dalam hal pendidikan.
Kita juga blom merdeka dalam berantas korupsi dan suap.

Bla bla bla.

Halah! Iseng amat ya aku hari ini..hehe..topik yang nggak jelas :p

Bodo ah. Aku kan bukan siapa-siapa. Aku hanya seorang Yuli Yustia Sari yang sampai hari ini pun masih penuh dengan kebingungan.

MERDEKA!

Walopun (kayanya betul bahwa) rakyatku belum merdeka (sepenuhnya).

Upss..dalem..
Continue Reading...
 

..::|| Ulie Punya Diary ||::.. Copyright © 2009 Girlymagz is Designed by Bie Girl Vector by Ipietoon